Sunday, January 1, 2012

Beyblade Dark Wolf DF145FS BB-29

Dark Wolf DF145FS
D Wolf adalah bey tipe balance, dengan menggunakan metal wheel Dark, kekuatan 12 taring yang hebat.

Face Bolt : Wolf
Face ini menggambarkan rasi bintang Lupus, berarti serigala. Face ini bergambar rahang serigala yang membuka dengan tulisan wolf di tengahnya. Gambar pada face ini ini tidak dicetak langsung.

Clear Wheel/Energy Ring : Wolf
Setiap sisi wheel ini berbentuk 4 kepala serigala, di setiap seperempat wheel. Ini mampu meningkatkan stamina dan membuat bey lebih stabil. Wheel Wolf ini berwarna coklat translucent dan wheel ini dapat digunakan jika tidak ada wheel yang lain untuk kustomisasi pertahanan.

Metal Wheel : Dark
Metal wheel Dark ini terdiri dari 12 gigi taring searah jarum jam. Tonjolan ini dibuat dengan ruang antara masing-masing gigi sangat kecil, membuatnya lebih terlihat bundar. Bentuk seperti ini dapat mengganggu metal wheel, karena bentuk tonjolan ini tidak dapat memberikan serangan yang cukup, dan sering terganggunya stamina akibat keliling wheel ini. Selain itu, berat didistribusikan melalui terlalu besar luas permukaan, sehingga lemahnya kemampuan defensive.

Track : DF145/Down Force 145
DF145 memiliki 4 bentuk sayap ke atas, disamping memberi tambahan berat, track ini dimaksudkan untuk mendorong udara ke bawah. Sekarang track ini kalah dalam hal stamina karena banyak track-track yang baru untuk stamina. Bentuk DF145 ini tidaklah terlalu penting. Sayap tidak menonjol jauh untuk membuat efek tersebut terjadi.

Bottom : FS/Flat Sharp
FS memiliki ujung flat dengan bagian kecil yang lebih tajam di tengahnya. Akibatnya jika diluncurkan dengan sudut lurus, Beybade akan berputar pada ujung yang tajam, dengan pergerakan yang sedikit. Namun ketika miring, baik dari kontak langsung ataupun peluncuran/shooting, bottom ini bergerak dengan pola offensive/menyerang. Tetapi bottom ini memiliki masalah yang sama dengan bottom balance lainnya, dalam 2 kualitas yang dikompromikan, sehingga mengakibatkan kinerja yang biasa-biasa saja di kedua bidang. Setelah banyak digunakan, ujung tajam akan semakin datar, namun tetap ada tonjolan di ujungnya.

Bey tipe balance memang memiliki kelemahan, tetapi dengan kekuatan taring yang menyeramkan seperti "Serigala" yang siap memburu!
Mau lihat lebih lengkap lihat di www.beyblade.wikia.com

No comments:

Post a Comment